Komunitas Bis Basuri yang peduli dengan kebahagiaan dan antusiasme anak-anak dengan keberadaan bis-bis tersebut.
Wonogiri MR--Sebanyak 8 bis asal Wonogiri dan sekitarnya yang memiliki telolet atau yang sekarang lebih dikenal dengan sebutan bis Basuri mengadakan trip ke Kemuning Karanganyar, Minggu (16/3/2025)
Sambil menunggu waktu berbuka puasa, acara ini diadakan oleh Komunitas Bis Basuri yang peduli dengan kebahagiaan dan antusiasme anak-anak dengan keberadaan bis-bis tersebut.
Salah satu owner Subur Putra, Pian dari Jatipuro yang dikenal anak2 sebagai "Driver Kece Baby Blue Adelia" menjelaskan bahwa acara ini sudah 3 kali dilaksanakan selama Bulan Ramadhan.
Pian menambahkan acara serupa selain membahagiakan anak-anak juga sebagai acara refreshing dan promosi bis-bis pariwisata miliknya.
"Dengan adanya trip ini, anak-anak yang ikut pasti cerita ke orangtuanya kalau naik bis saya nyaman, harapan saya jika orang tua memerlukan armada bus pariwisata, saya siap memfasilitasi," imbuhnya.
Azka salah satu peserta menyampaikan jika dirinya sudah melakukan pemesanan kursi pada Bis Basuri favoritnya sejak 2 bulan yang lalu karena khawatir tidak kebagian tempat duduk.
Rute yang ditempuh pada trip ini dari Wonogiri menuju Kemuning yang dimulai pukul 10.00 WIB dari Wonogiri. Di alun-alun Karanganyar Komunitas Bis Basuri ini bertemu, lalu bersama-sama bis Basuri lainnya yang berjumlah 33 bis berjalan beriringan mengular naik ke Kemuning Karanganyar.
Di Kemuning sudah banyak Komunitas Bis Basuri yang menunggu dari berbagai daerah seperti Solo, Sragen, Karanganyar, Boyolali Klaten dan Ngawi. Di parkiran luas daerah Kemuning semua Bis Basuri membunyikan basuri mereka masing-masing hingga terjadilah semacam perang suara basuri di Kemuning.
Pada pukul 15.00 WIB komunitas turun kembali ke Karanganyar dan melaksanakan buka bersama di Masjid Madanniyah. Selesai kegiatan buka bersama, komunitas berjalan beriringan kembali ke daerah masing-masing.(Ndr/ Cahyospirit).
Posting Komentar untuk "Asyiknya Ngabuburit Gayeng bersama Komunitas Bis Bashuri se-Wonogiri"