Kepala Desa Makamhaji Kukuhkan Pengurus Baru Patilasan Keraton Pajang

 

Pengangkatan Ketua Pengurus Patilasan Kraton Pajang.


Sukoharjo MR  – Suasana pagi yang ceria mewarnai kegiatan di halaman depan Patilasan Keraton Pajang, yang terletak di Sonojiwan RT 05 RW 22, Desa Makamhaji, Sukoharjo. Kegiatan pada Ahad (29/12/2024) dimulai pukul 06.00 WIB dengan senam bersama yang diikuti oleh ibu-ibu warga setempat, para kader Posyandu, serta ibu PKK Desa Makamhaji. 

Kepala Desa Makamhaji Agus Purwanto,SE


Acara ini juga dirangkai dengan Gebyar UMKM, yang menjadi kali pertama diadakan di lokasi tersebut, dengan partisipasi 13 UMKM dari warga Desa Makamhaji.

Selain bazar UMKM, acara ini dimeriahkan dengan pentas seni dan hiburan. Ketua Panitia Ekanda Cahyo Manunggal menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pelantikan pengurus baru Patilasan Keraton Pajang yang dilakukan oleh Kepala Desa Makamhaji.

Sesi foto bersama dengan pengurus baru


Hadir dalam acara tersebut, Kepala Dusun IV Sumarno, Pujo Slamet dari Karawitan Laras Maya, para Ketua RT/RW, serta tokoh masyarakat dari Kadus IV Desa Makamhaji. Tak ketinggalan, Kepala Desa Makamhaji, Agus Purwanto, SE, yang memberikan sambutan pada kesempatan tersebut.

Tamu undangan yang hadir


Dalam sambutannya, Agus Purwanto menyampaikan bahwa tanah Patilasan Keraton Pajang telah bersertifikat sejak awal tahun 2020 dan kini resmi menjadi milik kas Desa Makamhaji.

 Dengan demikian, tanah ini menjadi milik bersama warga masyarakat Makamhaji dan dapat digunakan untuk berbagai kegiatan yang bermanfaat, termasuk pemberdayaan UMKM.

 Kepala Desa Makamhaji juga mengungkapkan bahwa pengurus baru Patilasan Keraton Pajang terbentuk berdasarkan aspirasi warga, khususnya dari Kadus IV dengan Kepala Dusun Sumarno. Melalui rapat di Desa Makamhaji, pengurus baru dengan masa jabatan lima tahun dilantik untuk mengelola Patilasan Keraton Pajang.

Senam turut meriahkan acara


Pengukuhan pengurus baru ini dilakukan berdasarkan SK Desa Nomor 40/2024, sebagai langkah pelestarian dan pengembangan adat istiadat serta nilai sosial budaya Desa Makamhaji. Agus Purwanto berharap, melalui program kerja yang akan datang, tempat ini dapat menjadi sarana silaturahmi bagi masyarakat Desa Makamhaji, khususnya warga Kadus IV, serta menjadi pusat pengembangan seni dan budaya.

Setelah sambutan, Kepala Desa Makamhaji menyerahkan SK pengangkatan kepada Ketua terpilih, Eko Suparno. Acara selanjutnya diwarnai dengan hiburan organ tunggal, pementasan seni tari, serta pembacaan Macapat dari Windan, Makamhaji. Tak ketinggalan, Posyandu Remaja juga turut berpartisipasi dalam meramaikan acara.

Acara ditutup oleh pembawa acara, Rini Kristinawati, yang menandai dimulainya sesi hiburan bebas. Ibu-ibu PKK Desa Makamhaji tampil membawakan lagu dangdut yang tengah viral, membuat suasana semakin meriah dan penuh keceriaan.(Taufiq / Cahyospirit)









Posting Komentar untuk "Kepala Desa Makamhaji Kukuhkan Pengurus Baru Patilasan Keraton Pajang"