Wonogiri MR — Komunitas Relawan Independen (KRI) Wonogiri mengadakan pertemuan penting yang dilaksanakan di Posko Lebaran, Jalan Baturetno Wonogiri KM 6, Dusun Keren, Desa Setrorejo Baturetno, pada hari Sabtu, 7 September 2024.
Pertemuan ini dihadiri oleh sekitar 40 personil dan bertujuan untuk merumuskan rencana strategis menghadapi potensi ancaman bencana besar, khususnya gempa mega thrust.
Menurut Maryoto dalam agenda utama pertemuan, KRI membahas berbagai langkah strategis untuk menghadapi ancaman gempa besar. Berikut adalah rencana strategis yang telah disusun:
1. Persiapan Mental dan Sosialisasi: KRI menggarisbawahi pentingnya persiapan mental bagi masyarakat dan keluarga. Relawan akan menyosialisasikan langkah-langkah strategis untuk menyelamatkan diri dalam situasi gempa, serta memastikan masyarakat tidak panik saat bencana terjadi.
2. Simulasi Gempa: Diperlukan adanya simulasi gempa yang dilakukan di tingkat sekolah dan RT. Simulasi ini bertujuan untuk melatih kesiapsiagaan masyarakat dan memberikan pemahaman praktis tentang cara menghadapi gempa.
3. Mitigasi Bencana: Fokus mitigasi bencana akan dilakukan di masing-masing wilayah. KRI berencana mengembangkan langkah-langkah mitigasi yang sesuai dengan karakteristik masing-masing daerah.
4. Maximalkan Radio Pancar Ulang: KRI akan memaksimalkan penggunaan Radio Pancar Ulang (RPU HT) yang berada di Desa Hargosari Tirtomoyo sebagai sarana komunikasi darurat. Radio ini akan berfungsi sebagai alat komunikasi utama dalam situasi bencana.
5. Peningkatan Kapasitas Personil: Rencana pelatihan water rescue dengan BASARNAS Surakarta akan dilaksanakan pada bulan September 2024. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas personil dalam menangani situasi darurat yang melibatkan penyelamatan di perairan.
Pertemuan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan KRI untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat Wonogiri dalam menghadapi bencana.
Dengan adanya rencana strategis ini, diharapkan masyarakat dapat lebih siap dan tanggap dalam menghadapi potensi ancaman gempa besar di masa depan.(Eko Tito / Cahyospirit)
Posting Komentar untuk "Komunitas Relawan Independen Wonogiri Gelar Pertemuan Strategis Antisipasi Bencana"